Bandung-Sejumlah santri dan santriawati menyambut antusias kegiatan santunan anak yatim yang dilakukan oleh Dzawani hotel melalui PT. Dzawani Travel Indonesia. Penyaluran santunan berupa paket alat tulis ini dilakukan di beberapa pondok pesantren dan Yayasan yang ada di Kota Bandung, Jumโat (3/2/2023).
Penyaluran santunan berupa paket alat tulis yang berisi tas sekolah, buku tulis, pensil, dan bolpoint, diberikan untuk para santri dan santriwati yatim piatu yang ada di wilayah kedua pondok pesantren.
Sebanyak 66 paket santunan dibagikan kepada para santri dan santriwati yang telah terdata. Adapun Yayasan dan pesantren yang menerima paket tersebut adalah Pondok Pesantren Yayasan Anak Soleh di daerah Buah Batu dan Teras Yatim Indonesia Yayasan Lidzikri yang berlokasi di Rancasari, Kota Bandung.
Paket alat tulis ini diberikan kepada para santri dan santriwati khususnya yang berstatus yatim piatu dan kurang mampu yang berada di kedua pondok pesantren tersebut. Sebanyak 30 paket dibagikan di Pondok Pesantren Yayasan Anak Sholeh dan sebanyak 36 paket diberikan di Pondok Pesantren Teras Yatim Indonesia Yayasan Lidzikri. Sebelum pembagian, telah dilakukan kunjungan dan pendataan penerima santunan ini.
Dengan pembagian sejumlah paket santunan ini, diharapkan dapat membantu para santri dan santriwati akan penyediaan kelengkapan peralatan untuk menunjang kegiatan sekolah.
Kegiatan pemberian santunan tidak hanya dilakukan di wilayah kota Bandung, tapi dilakukan pula di beberapa wilayah atau kota lain, seperti di Kota Cimahi dan Kota Garut secara merata di beberapa pondok pesantren.
Program santunan anak yatim ini dilakukan sebagai rasa syukur dan berbagi kebahagiaan atas Grand Opening Dzawani Hotel dan semoga bisa meringankan dan memberikan dorongan kepada para santri dan santriwati khusunya bagi yatim dan piatu untuk terus semagat belajar dalam meraih cita-cita.